Penilaian Mandiri Penerapan Sistem Merit Dalam Manajemen ASN di Kab Tana Tidung

Jum, 20 Okt 2023 11:00:17pm | author seraung1
Array
2940_WhatsApp Image 2023-10-17 at 15.09.58
Array

SERAUNGPOST.COM
Tana Tidung – RESIDEN Republik Indonesia menetapkan 5 prioritas kerja nasional tahun 2020-2024 yang salah satunya adalah peningkatan “Pembangunan SDM”.

Tujuannya adalah untuk meningkatkan sumber daya manusia yang berkualitas dan berdaya saing.

Salah satu upaya pemerintah dalam meningkatkan sumber daya manusia, yaitu dengan memperkuat implementasi manajemen Aparatur Sipil Negara (ASN) berbasis merit, hal tersebut tertuang sebagai salah satu arah kebijakan Pemerintah dalam Rancangan Teknokratik RPJMN 2020-2024.
Berdasarkan Peraturan Menpan RB Nomor 40 Tahun 2018 tentang Pedoman Sistem Merit dalam Manajemen ASN, maka KASN telah menyusun instrumen penilaian penerapan sistem merit yang tertuang dalam Peraturan KASN No. 9 Tahun 2019 tentang Tata Cara Penilaian Mandiri Penerapan Sistem Merit dalam Manajemen ASN di Instansi Pemerintah.
Upaya peningkatan penerapan sistem merit Kabupaten Tana Tidung dengan meningkatkan indeks penilaian sistem merit menjadi minimal sebesar 0,61 dengan nilai 250 atau lebih dengan kategori baik atau sangat baik dilakukan dengan meningkatkan penilaian pada aspek sistem merit yang nilainya masih kurang.
Dengan Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) angkatan III KDOD LAN Samarinda, Munawir Sazjali, M.AP yang merupakan Kepala Bidang (Kabid) Mutasi, Pengadaan dan Informasi Pegawai pada Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya (BKPSDM) Tana Tidung mengangkat judul rancangan aksi perubahan Panen Teri di KTT yaitu Percepatan Penerapan Sistem Merit di Kabupaten Tana Tidung.
Manfaat aksi perubahan ini diharapkan akan mendorong terjadinya percepatan penerapan sistem merit di Kabupaten Tana Tidung melalui usaha peningkatan penilaian sistem merit.
Dalam aspek internal, bagi BKPSDM Kabupaten Tana Tidung manfaatnya dapat meningkatkan kinerja dan pencapaian target pada indikator kinerja utama.

Untuk aspek eksternal, bagi Pemerintah Kabupaten Tana Tidung, dapat mewujudkan ASN yang profesional dan berintegritas dan bagi masyarakat dan ASN mendapatkan layanan publik yang berkualitas dan berkelas dunia.

Adapun milestone dan kegiatan aksi perubahan tersebut antara lain pembentukan tim efektif, pembentukan tim percepatan penerapan dan penilaian mandiri sistem merit pemenuhan bukti dukung tiga aspek, sistem informasi, manajemen kinerja dan penggajian, penghargaan dan disiplin serta pembuatan Rancangan Peraturan Bupati tentang penerapan sistem merit dan desain buku panduan penilaian sistem merit.(*)

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed

Dorong Ponpes Al-Khairaat Setabu Mantikas Jadi Pusat Pendidikan Islam di Sebatik

SERAUNGPOST.COM NUNUKAN – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum., secara…

Penutupan Lomba Balap Ketinting Oleh Bupati Sekaligus Penyerahan Hadiah.

SERAUNGPOST.COM Malinau – Setelah berjalan selama tiga hari, Bupati Malinau Wempi W Mawa, S.E., M.H…

Resmikan Gedung SMKN 1 Bunyu, Wujud Komitmen Pemprov Kaltara Pada Dunia Pendidikan

SERAUNGPOST.COM BULUNGAN – Salah satu agenda dalam rangkaian kunjungan kerja Gubernur Kaltara adalah meresmikan Gedung…

30 Pejabat Pengawas Pemprov Kaltara Ikuti PKP Angkatan 18

SERAUNGPOST.COM TANJUNG SELOR – Asisten Administrasi Umum Setda Prov. Kaltara Pollymart Sijabat, S.KM., M.AP membuka…

Pembukaan MTQ Nasional XXX Berlangsung Meriah

SERAUNGPOST.COM SAMARINDA – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum. yang…

Gubernur Apresiasi Perolehan Medali di Ajang PON

SERAUNGPOST.COM BANDA ACEH – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. H. Zainal A Paliwang, SH., M.Hum.,…

Festival Literasi Kaltara Digelar di Sebatik, Ada Farel Prayoga hingga Penyanyi Inka Christie

SERAUNGPOST.COM TANJUNG SELOR – Gelaran Festival Literasi Kaltara 2024 kembali bakal digelar di perbatasan. Jika…

Gubernur Kaltara Hadiri Dies Natalis ke-68 Unhas, Konektivitas Budaya dan Sains

SERAUNGPOST.COM MAKASSAR – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum, menghadiri…

Berikan Motivasi Kepada Kafilah MTQ Nasional XXX Tahun 2024

SERAUNGPOST.COM Samarinda – Mewakili Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum.,…

Pemprov Persiapkan Pelaksanaan Pekan Daerah ke-III KTNA

SERAUNGPOST.COM TARAKAN – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum., diwakili…