seraungpost.com
Malinau- Majunya usaha suatu koperasi akan meningkatkan kesejahteraan anggotanya. Bila hal itu tidak terjadi, bukan teorinya yang salah, namun praktiknya yang keliru dan harus diluruskan.
Pertambahan jumlah anggota menjadi salah satu kekuatan koperasi dengan cara menyatukan kepentingan anggota untuk melakukan kegiatan berupa pengadaan, produksi, pengolahan atau pemasaran bersama.
Hal ini disampaikan mengisi sambutan Bupati Malinau melalui Staf Ahli Bupati Bidang Aparatur, Pelayanan Publik dan Hubungan Antar Lembaga Padan Impung, S.Pd, MM sebelum membuka secara resmi Rapat Anggota Tahunan (RAT) 2023 Koperasi Pegawai Negeri (KPN) Mafit Jaya Malinau yang dilaksanakan di ruang Laga Feratu Kantor Bupati Malinau, pada Kamis (30/5/24).
Pada tahun 2022 anggota Koperasi Mafit Jaya berjumlah 1454 orang, dan di tahun 2023 mengalami peningkatan sekitar 3,23 persen yakni 1501 orang.
Pemerintah saat ini kata Padan, berfokus pada pengembangan koperasi sektor riil guna membangun ekonomi anggota dan masyarakat yang lebih luas. Dari sisi peluang, koperasi sektor riil ini juga memiliki banyak potensi mulai dari pertanian, peternakan, perikanan, jasa, perdagangan, pariwisata dan banyak macam usaha lainnya.
“Harapan saya semua ASN (baik itu PNS, P3K, Honorer) dapat memanfaatkan koperasi ini dengan baik, yang tentunya kalau mau memanfaatkannya terlebih dahulu harus menjadi anggota Koperasi Mafit Jaya, sehingga seluruh anggota bersama-sama dapat mencapai kesejahteraan,” ucapnya.
Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian dalam hal ini diwakili sekretarisnya Daniel Rangga Mangera, S.P., M.Si mengatakan kehadiran semua anggota dalam rapat ini telah menunjukkan komitmen bersama untuk terus membangun dan memajukan koperasi.
Koperasi merupakan salah satu pilar penting dalam pembangunan ekonomi terutama dalam pemberdayaan ekonomi masyarakat dan pegawai negeri.
Karena itu, Daniel menegaskan RAT 2023 ini menjadi momen yang sangat penting, tidak hanya sebagai forum untuk mengevaluasi kinerja koperasi selama satu tahun terakhir tetapi juga sebagai sarana untuk merumuskan rencana kerja dan kebijakan strategi untuk tahun mendatang.
“Saya berharap rapat tahunan ini dapat berlangsung dengan lancar dan menghasilkan keputusan yang konstruktif demi kemajuan koperasi kita,” tuturnya.
Dalam penyelenggaraan RAT 2023 ini, pihak koperasi juga menyediakan doorprize bagi peserta yang beruntung.(hms)
“Teruslah Bersemangat dan Bekerjasama”
“Saya Ada Untuk Semua”
“Bersama Kita Pasti Bisa”
“Salam Harmonis Untuk Kita Semua”