Bupati Bulungan Buka Rakor Gerakan Serentak Pencegahan Stunting di Bulungan

Rab, 26 Jun 2024 08:13:54am | author seraung1
Array
FB_IMG_1719360235064
Array

seraungpost.com

TANJUNG SELOR – Bupati Bulungan, Syarwani, S.Pd, M.Si membuka rapat koordinasi (rakor) Tim Percepatan Penurunan Stunting di Ruang Tenguyun Lantai II Kantor Bupati pada Jumat (21/6).

 

 

Kegiatan rakor yang membahas tentang gerakan pengukuran dan intervensi serentak pencegahan stunting selama Juni 2024.

 

 

Bupati menegaskan komitmen membangun Kabupaten Bulungan tidak semata fisik pembangunan. Namun yang tidak kalah penting yaitu membangun sumber daya manusia, dimulai dari calon pengantin, ibu hamil hingga bayi baru lahir. Upaya-upaya pencegahan secara klinis, teknis maupun psikis harus dilakukan agar anak dapat tumbuh dan berkembang secara normal.

 

 

“keberadaan Tim Percepatan Penurunan Stunting di Kabupaten Bulungan sangat penting dan strategis, termasuk melakukan kerjasama dengan organisasi wanita, akademisi, organisasi sosial kemasyarakatan bahkan lintas sektoral”, jelasnya.

 

 

Salah satunya dengan Kementerian Agama yang memberikan edukasi kepada calon pengantin untuk menyiapkan serta merencanakan keluarga sehat, baik secara fisik maupun psikis.

 

 

Rakor dihadiri antara lain Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, H Jamal, SH, MAP, Ketua TP PKK Kabupaten Bulungan, Sri Nurhandayani Syarwani, akademisi serta organisasi perangkat daerah terkait, serta diakhiri dengan penandatanganan komitmen bersama gerakan serentak pencegahan stunting di Bulungan.(Adv)

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed

Dorong Ponpes Al-Khairaat Setabu Mantikas Jadi Pusat Pendidikan Islam di Sebatik

SERAUNGPOST.COM NUNUKAN – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum., secara…

Penutupan Lomba Balap Ketinting Oleh Bupati Sekaligus Penyerahan Hadiah.

SERAUNGPOST.COM Malinau – Setelah berjalan selama tiga hari, Bupati Malinau Wempi W Mawa, S.E., M.H…

Resmikan Gedung SMKN 1 Bunyu, Wujud Komitmen Pemprov Kaltara Pada Dunia Pendidikan

SERAUNGPOST.COM BULUNGAN – Salah satu agenda dalam rangkaian kunjungan kerja Gubernur Kaltara adalah meresmikan Gedung…

30 Pejabat Pengawas Pemprov Kaltara Ikuti PKP Angkatan 18

SERAUNGPOST.COM TANJUNG SELOR – Asisten Administrasi Umum Setda Prov. Kaltara Pollymart Sijabat, S.KM., M.AP membuka…

Pembukaan MTQ Nasional XXX Berlangsung Meriah

SERAUNGPOST.COM SAMARINDA – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum. yang…

Gubernur Apresiasi Perolehan Medali di Ajang PON

SERAUNGPOST.COM BANDA ACEH – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. H. Zainal A Paliwang, SH., M.Hum.,…

Festival Literasi Kaltara Digelar di Sebatik, Ada Farel Prayoga hingga Penyanyi Inka Christie

SERAUNGPOST.COM TANJUNG SELOR – Gelaran Festival Literasi Kaltara 2024 kembali bakal digelar di perbatasan. Jika…

Gubernur Kaltara Hadiri Dies Natalis ke-68 Unhas, Konektivitas Budaya dan Sains

SERAUNGPOST.COM MAKASSAR – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum, menghadiri…

Berikan Motivasi Kepada Kafilah MTQ Nasional XXX Tahun 2024

SERAUNGPOST.COM Samarinda – Mewakili Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum.,…

Pemprov Persiapkan Pelaksanaan Pekan Daerah ke-III KTNA

SERAUNGPOST.COM TARAKAN – Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum., diwakili…